HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

HMI Aceh Timur Harap Pj Bupati Terpilih Yang Peduli Pendidikan dan Paham Kultur Daedah

Hidayatul Mustaqim Ketua Umum HMI Aceh Timur (dok.Lentera24.com)  Lentera24.com | ACEH TIMUR - Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ca...

Hidayatul Mustaqim Ketua Umum HMI Aceh Timur (dok.Lentera24.com) 

Lentera24.com | ACEH TIMUR - Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Aceh Timur, Hidayatul Mustaqim mengatakannya siapa pun boleh menjabat sebagai Penjabat (Pj) bupati Aceh Timur, asalkan yang bersangkutan paham tentang Aceh Timur, Jum'at 24/6/2022.


Ia menjelaskan, calon Pj Bupati Aceh Timur yang nantinya akan ditunjuk oleh Kemendagri juga diharapkan mampu memahami kondisi Aceh Timur,


Taqim sapaan akrab Ketum HMI Aceh Timur menambahkan bahwa Pj bupati yang akan ditugaskan di Aceh timur pada Juli 2022 mendatang harus paham dengan kebutuhan masyarakat Aceh Timur.


Dan, Mereka berharap Kemendagri menunjuk Pj Bupati Aceh Timur itu putra asli Aceh Timur.


"Kami HMI Aceh Timur berharap yang menjadi Pj Bupati Aceh Timur itu putra asli daerah, agar paham apa yang di butuhkan masyarakat Aceh timur" ujar taqim.


Taqim juga menambahkan siapa pun yang nantinya di tunjukan sebagai pj bupati aceh timur agar benar-benar peduli terhadap pendidikan.


"Dan kami dari keluarga besar HMI Aceh Timur berharap Pj bupati Aceh Timur peduli dan fokus terhadap pendidikan di Aceh Timur, jangan hanya fokus terhadap infastruktur tapi harus fokus juga terhadap sumber daya manusia yang masih tertinggal," tutup Hidayatul Mustaqim yang juga merupakan Putra asli Julok.


Sebelumnya, Pada Senin 13/6/2022, DPRK Aceh Timur menggelar rapat Paripurna Usulan Pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati periode 2017 - 2022.


Diberitakan sebelumnya, DPRK Aceh Timur sudah mengusulkan 3 nama kepada Kementeriaan Dalam Negeri ( Kemendagri) Republik Indonesia sebagai calon Penjabat (Pj) Bupati Aceh Timur, 

Adapun tiga nama yang diusulkan tersebut yakni, Ir Mahyuddin, M.Si (Sekda Aceh Timur), Dr.Mahyuzar,M.Si (Direktur Tehnologi Informasi dan Data pada Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional - BKKBN Pusat) dan H. Zubir Kasim, SE, MM (Sekretaris DPRK Aceh Timur). [] L24.Zal.