HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Antisipasi Kecelakaan, DLH Pangkas Dahan Pohon Melintang Jalan

Lentera 24 .com | ACEH TAMIANG --  Hampir setiap hari, mulai awal bulan Januari 2021, Petugas Dinas Lingkungan Hidup Aceh Tamiang melakukan ...

Lentera24.com | ACEH TAMIANG -- Hampir setiap hari, mulai awal bulan Januari 2021, Petugas Dinas Lingkungan Hidup Aceh Tamiang melakukan pemangkasan dahan pohon-pohon di pinggir jalan lintas sumatera yang dianggap berbahaya terjadinya kecelakaan lalulintas.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Aceh Tamiang Sayed Mahdi, SP. M.Si, MMA, kepada Lentera24.com Selasa (19/1/21), mengatakan, pemangkasan dahan pohon dilakukan sebagai langkah antisipasi dampak buruk dari cuaca yang tidak menentu di musim hujan ini.

Hal itu juga mengantisipasi kelalaian para sopir truk interkuler yang mengangkut barang terlalu tinggi sehingga mengenai dahan pohon yang ada dipinggir jalan sehingga dahan pohon tersebut patah dan akan mengenai para pengendara sepeda motor dimalam hari yang tidak mengetahui adanya dahan pohon tersebut jatuh dijalan sehingga menyebabkan kecelakaan.

Kejadian kecelakaan seperti ini kata Sayed, sudah dilaporkan oleh Camat Manyak Payed dan Camat Karang Baru tentang adanya kecelakaan tersebut, oleh karenanya pihak dinas melakukan pemangkasan dahan pohon yang melintang jalan lintas sumatera tersebut sejak dari Kecamatan Karang Baru hingga perbatasan Aceh Tamiang dengan Kota Langsa di Kecamatan Manyak Payed, sebutnya.

Sayed juga berharap masyarakat juga peduli terhadap lingkungan sekitarnya. Jika menemukan pohon yang berbahaya, terutama dipinggir jalan dapat melaporkan ke Dinas Lingkungan Hidup untuk dipangkas.

Kecelakaan Kerja
Sementara itu salah seorang petugas Taman Saddam saat melakukan pemotongan dahan pohon pohon tersebut mengalami kecelakaan, tiang penyangga Skylif patah sehingga petugas terjatuh dari Box Skylif namun tidak sempat terjadi cidera serius, saat ini korban sudah dirawat di RSUD Aceh Tamiang ungkap Sayed Mahdi.[]L24.red