Foto | M. Nasir/Serambi Seorang bocah lima tahun yang bernama Andre yang hanyut diseret arus ketika asyik bermain dengan temannya di ...
![]() |
| Foto | M. Nasir/Serambi |
Seorang bocah lima tahun yang bernama Andre yang hanyut diseret arus ketika asyik bermain dengan temannya di pinggir Sungai Tanjung Mancang, Kecamatan Kejuruan Muda, Senin (8/8) petang, sampai saat ini belum ditemukan. Tim SAR telah dikerahkan terus melakukan pencaharian bocah itu.
Kapolres Aceh Tamiang AKBP Drs Armia Fahmi melalui Kapolsek Kejuruan Muda, Ipda Surya Purba, Selasa (9/8), korban terseret arus sungai saat bersama temannya, Senin sore bermain di pinggir sungai. “Memang rumah mereka ditepi sungai dan tetanggaan,” ujar Kapolsek.
Saat main, orangtua mereka pun tidak khawatir karena memang sudah terbiasa mandi di sungai.Korban Andre diketahui hanyut setelah temanya berlari menjumpai orangtuanya kalau Andre terseret arus sungai. Korban belum ditemukan karena tim pencari sulit akibat derasnya air Sungai Tamiang.
