HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Turki minta Cina tutup kamp detensi di Xinjiang

Lentera 24.com | INTERNASIONAL -- Turki meminta Cina untuk menutup kamp-kamp detensi, menyusul kabar kematian seorang musisi terkenal dari ...

Lentera24.com | INTERNASIONAL -- Turki meminta Cina untuk menutup kamp-kamp detensi, menyusul kabar kematian seorang musisi terkenal dari etnis minoritas Uighur.

Foto : Tribunnews
Abdurehim Heyit diduga telah menjalani hukuman selama delapan tahun di wilayah Xinjiang, tempat jutaan kaum Uighur dilaporkan sedang ditahan.

Pernyataan dari Kementerian Luar Negeri Turki mengatakan para orang Uighur itu menjadi sasaran "penyiksaan" di "kamp konsentrasi".

Pemerintah Cina mengatakan fasilitas tersebut adalah kamp re-edukasi.

Uighur adalah kelompok minoritas Muslim berbahasa Turki yang berbasis di wilayah Xinjiang, Cina bagian barat, yang diawasi ketat oleh otorita Cina.

Apa kata Turki?

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada Sabtu (09/02), juru bicara Kementerian Luar Negeri, Hami Aksoy mengatakan: "Bukan lagi rahasia bahwa lebih dari satu juta warga Turki Uighur yang ditangkap secara sewenang-wenang menjadi sasaran penyiksaan dan indoktrinasi politik di penjara", seraya menambahkan bahwa mereka yang tidak ditahan berada "di bawah tekanan besar".

"Pembangunan kembali kamp konsentrasi di abad 21 dan kebijakan asimilasi sistematik pemerintah Cina terhadap warga Turki Uighur adalah aib besar bagi kemanusiaan," kata Aksoy.

Ia juga mengatakan bahwa laporan tentang kematian Heyit "semakin memperkuat reaksi publik di Turki akan pelanggaran HAM serius di Xinjiang" dan meminta Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres "untuk mengambil langkah efektif demi mengakhiri tragedi kemanusiaan" di sana.

Beijing mengklaim bahwa kamp detensi di Xinjiang adalah "pusat pendidikan vokasi" yang dirancang untuk membantu membersihkan wilayah tersebut dari terorisme.

Berbicara pada Oktober lalu, pejabat pemerintah Cina tertinggi di Xinjiang, Shohrat Zakir, mengatakan bahwa para "siswa" di kamp bersyukur akan kesempatan untuk "merenungi kesalahan mereka".

Kelompok pegiat HAM mengatakan para Muslim ditahan dalam jangka yang tidak ditentukan dan tanpa dakwaan, atas pelanggaran-pelanggaran seperti menolak untuk memberikan sampel DNA, berbicara dalam bahasa minoritas, atau berdebat dengan pihak berwenang.

Apa yang terjadi pada Heyit?
Organisasi pemerhati HAM Amnesty International mengatakan bahwa mereka sangat khawatir akan laporan tentang kematian Heyit, yang belum dikonfirmasi secara resmi.

Heyit terkenal sebagai pemain Dutar, instrumen dengan dua senar yang sangat sulit dikuasai. Pada suatu waktu, ia dipuja di seluruh Cina. Heyit belajar musik di Beijing dan kemudian tampil bersama kelompok seni nasional.

Penahanan Heyit dilaporkan berakar dari sebuah lagu yang ia mainkan, berjudul "Ayah". Liriknya diambil dari sebuah puisi Uighur yang berseru kepada generasi muda untuk menghormati pengorbanan orang-orang sebelum mereka.

Tapi dua kata dalam lirik tersebut – "martir perang" – rupanya membuat otorita Cina menyimpulkan bahwa Heyit menunjukkan ancaman teroris.

Siapakah para Uighur?

Warga Uighur merupakan sekitar 45% populasi di Xinjiang.

Mereka merasa dekat secara budaya dan etnis dengan negara-negara Asia Tengah, dan bahasa mereka mirip dengan bahasa Turki.

Dalam beberapa dekade terakhir, sejumlah besar warga Han (etnik mayoritas Cina) bermigrasi ke Xinjiang dan warga Uighur merasa budaya dan mata pencaharian mereka terancam.

Xinjiang secara resmi ditetapkan sebagai wilayah otonomi di dalam negara Cina, seperti halnya Tibet di bagian selatan. [] TRIBUNNEWS