HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Kakankemenag Aceh Timur Buka Agam 2018

Lentera 24.com | ACEH TIMUR -- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur Drs H Marzuki Ansari MA membuka secara resmi Aksi Gaya ...

Lentera24.com | ACEH TIMUR -- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur Drs H Marzuki Ansari MA membuka secara resmi Aksi Gaya Anak Madrasah (AGAM) Tingkat MI Rayon dua Idi Tahun 2018. Acara tersebut dilaksanakan di MIS Seneubok Muku kecamatan Idi Timur, Senin (17/12).


H Marzuki dalam sambutan dan arahannya mengatakan bahwa Lomba ini di ikuti oleh seluruh Madrasah Negeri dan Swasta rayon 2 Idi yang meliputi 18 madrasah, yang terdiri dari 11 madrasah Negeri dan 7 Madrasah Swasta dan tiap tiap madrasah megirim Peserta AGAM untuk mewakili setiap madrasah berjumlah 16 perserta untuk tiga mata lomba yang di lombakan yaitu Hafidz Jus 30, Asmaul Husna dan Mars Madrasah.

Melihat Inovasi yang di lakukan jajarannya H Marzuki sangat mengapresiasi Kegiatan AGAM,Ini merupakan kegiatan yang sangat-sangat luar biasa.ujar marzuki.

Ditambahkan Mulkan bahwa melalui AGAM diharapkan mampu memupuk motivasi siswa untuk terus mencintai dan mempelajari integrasi keilmuan sains dan ilmu-ilmu keislaman serta menyediakan wahana bagi siswa untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dibidang AGAM sehingga dapat menumbuhkan dan meningkatkan intelektual, emosional, berkreatifitas, berprestasi dan spiritual berdasarkan nilai-nilai agama.

Dalam kesempatan yang sama Ketua KKMI Rayon Dua idi Idris SPd.I meyampaikan kegiatan ini merupakan Inplementasi dari  Madrasah Hebat Bermartabat,sesuai dengan Tema kegiatan Agam Hari Ini yaitu “ Kreatifitas Tampa Henti Madrasah Hebat Bermartabat”,dengan harapan besar agar madrasah mampu menjadi pilihan utama masyarakat dalam mendidik putra-putrinya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kakankemenag Aceh Timur Drs H Marzuki Ansari MA, Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad) Mulkan Sidamanik S.Sos.I MA,Kepala KUA Idi ,Camat Idi Timur, Komite Madrasah, Tokoh Masyarakat dan Pegurus KKG-MI. [] L24-012 (M Amin)