HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Rakerda Dekranasda Se-Aceh Dibuka

Lentera 24.com | IDI – Plt. Gubernur Aceh, melalui Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Drs. M. Raudhi, M.Si, membuka Rapat Ker...

Lentera24.com | IDI – Plt. Gubernur Aceh, melalui Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Drs. M. Raudhi, M.Si, membuka Rapat Kerja Daerah-Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Rakerda-Dekranasda) Aceh di Lapangan Pusat Perkantoran Pemerintahan Kabupaten Aceh Timur di Idi, Selasa (13/11) sore.

Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM. Thaib, mendampingi Kadisperindag Aceh, Drs. M. Raudhi, M.Si (tengah) dan unsur forkopimda lainya serta Wakil Ketua Dekranasda Aceh dan Ketua serta Wakil Ketua Dekranasda Aceh Timur, menekan sirine saat dibukanya Pembukaan Rakerja Dekranasda Tahun 2018 di Lapangan Pusat Perkantoran Pemkab Aceh Timur di Idi, Selasa (13/11/2018). [] Foto : Bag. Humas & Protokoler Setdakab Aceh Timur.
Dalam arahannya, M. Raudhi, menjelaskan, Pemerintan Aceh memiliki misi khusus untuk penguatan sektor kerajinan rakyat sebagaimana tertuang dalam Program Aceh Kreatif diantaranya penyediaan sentra produksi yang berbasis potensi sumber daya lokal, perlindungan terhadap produk lokal agar dapat bersaing dengan produk dari luar, serta merangsang lahirnya industry-industri kreatif yang potensial disektor jasa.

Bupati Aceh Timur H. Hasballah HM.Thaib, dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan berbagai produk unggulan dari hasil kreatifitas pengrajin, seperti anyaman pandan hasil pengrajin di Aceh Timur yang dibuat dalam berbagai model, baik tas sandang, tas jinjing, dompet, kotak tisu, tikat duduk dan berbagai model sarung bantal.

“Sebenarnya produk yang dihasilkan pengrajin kita ini bukan barang baru, tapi peninggalan indatu kita zaman dulu. Oleh karenanya mari kita lestarikan warisan ini melalui pembinaan para pengrajin dengan harapan mampu mendongkrak ekonomi masyarakat bawah melalui pamasaran produk dengan nilai pasar yang tinggi,” ujar H. Hasballah HM.Thaib.

Sementara Ketua Panitia Pelaksana Dekranasda Se-Aceh, Hj. Fitriani D. Hasballah, SH, MH, dalam laporannya mengatakan, Rakerda Dekaranasda ini melibatkan 23 kabupaten/kota se-Aceh. Selain itu, masing-masing daerah menampilkan berbagai produk unggulan di stand yang telah disiapkan. “Kita berharap kegiatan ini berjalan lancar sesuai harapan, amin,” tutur Hj. Fitriani.

Usai membuka Rakerda Dekanasda Se-Aceh dengan menekan tombol dan selubung, lalu dilanjutkan dengan potong pita di Stand Kabupaten Aceh Timur. Para tamu dan undangan yang hadir juga melihat berbagai hasil kerajinan yang ada diseluruh stand di Lapangan Pusat Perkantoran Pemkab Aceh Timur. 

Hadir antara lain Wakil Ketua Dekranasda Aceh, Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Aceh Timur, Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur, Kapolres Aceh Timur, unsur Forkopimda, para kepala SKPK, para Ketua dan Pengurus Dekranasda Se-Aceh, para pejabat dari SKPA, para camat, dan para ketua TP-PKK Se Aceh Timur. [] L24-012 (M. Amin)