HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Ratusan Unsur Masyarakat Ikuti Apel Deklarasi Damai Pemilu 2019 di Polres Atam

Lentera 24.com | ACEH TAMIANG -- Ratusan peserta dari berbagai unsur di Kabupaten Aceh Tamiang mengikuti apel Deklarasi Damai Pemilu 2019 di...

Lentera24.com | ACEH TAMIANG -- Ratusan peserta dari berbagai unsur di Kabupaten Aceh Tamiang mengikuti apel Deklarasi Damai Pemilu 2019 di Lapangan Parama Satwaka Polres Aceh Tamiang (19/9).



Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian terpusat dengan Sandi "Mantab Brata 2018" dalam rangka pengamanan Pemilu tahun 2019 mengangkat tema, Melalui Apel Gelar Pasukan Mantap Brata Rencong 2018 dalam rangka mewujudkan Kamdagri yang kondusif, yang dilaksaankan secara serentak di seluruh Indonesia.

"Kegiatan ini dalam rangka menciptakan situasi keamanan yang kondusif, dengan mengedepankan aparat dan instansi terkait yang netral dalam mewujudkan Pemilu 2019 aman dan damai," ujar Kepala Kepolisian Resor (Polres) Aceh Tamiang, AKBP Zulhir Destrian.

Hadir dalam apel akbar tersebut, Wakil Bupati Aceh Tamiang T.  Insyafudiin, Ketua DPRK Tamiang, Fadlon, Kasdim 0117/Tamiang, Mayor Inf A. Yani, Ketua KIP Tamiang Ishak Ibrahim, perwakilan dari Kajari Aceh Tamiang, Panwaslu, Peserta Pemilu Partai Politik.

Diselah selah akhir acara, para pejabat Forkopimda Aceh Tamiang baik dari Legislatif, Eksekutif Yudikatif dan juga Peserta Pemilu Partai Politik membacakan pernyataan sikap deklarasi damai.

"Kami caleg Kabupaten Aceh Tamiang bersama Forkompida dan sengenap elemen masyarakat berkomitmen dan siap mendukung terselenggaranya pemilu Legislatif dan pemilu Presiden tahun 2019 yang aman dan sejuk". Serta ditandai dengan penandatanganan sikap deklarasi damai oleh semua unsur terkait. [] L24-006